PKK CORNER KOTA MALANG DIRESMIKAN

Wali Kota Malang, H. Moch. Anton kemarin Jum’at (29/08) meresmikan PKK (Pembinaan Kesejahteraan Keluarga, red) Corner yang lokasinya berada di salah satu ruangan kantor TP PKK Kota Malang. Kantor yang berada di Jl. Tangkuban Perahu ini menjadi wadah bagi para pelaku UKM (Usaha Kecil Menengah) yang ingin mengembangkan, mempromosikan, serta menjual hasil kreativitasnya.

Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Dewi Farida Suryani mengatakan bahwa saat ini sudah menampung 20 UKM, dan mereka tidak dikenakan biaya apapun untuk menempati stan yang ada. “Ini ruang ekspresi, promosi, produksi, dan penjualan produk UKM yang kreatif. Kami memberi wadah kepada para UKM-UKM ini,” ujarnya setelah acara peresmian.

Untuk saat ini, terang perempuan yang akrab disapa Umi Farida itu, tempat memang belum seberapa dan hanya bisa menampung 20 UKM. K edepan kami ingin memfasilitasi lebih banyak UKM dan tidak menutup kemungkinan bagi UKM yang ada di Malang Raya. “Secara perlahan akan berproses dan sarana prasarananya akan ditata lebih baik lagi,” sambung umi Farida.

Perempuan berjilbab itu menambahkan jika ide awal pembentukan PKK Corner ini hanya sekedar pembicaraan iseng bersama Wali Kota Malang. “Namun kami akhirnya dapat mewujudkan impian itu hingga seperti yang ada saat ini. Meski belum maksimal, semoga fasilitas yang ada saat ini bisa dimaksimalkan dan dapat bermanfaat bagi para pemilik UKM,” imbuh Umi Farida.

“Di PKK Corner ini kami tidak hanya mempromosikan dan menjual produk, tapi juga sebagai tempat produksi, seperti halnya membatik, membuat kerajinan, serta ada kesenian tradisional. Dengan demikian apabila ada tamu dari luar daerah atau bahkan tamu asing, kita bisa menyuguhkan sesuatu yang berbeda dan menyenangkan,” papar Umi Farida.

Pernyataan serupa juga disampaikan oleh Wali Kota Malang, H. Moch. Anton yang mengatakan jika hadirnya PKK Corner ini sebagai salah satu wujud kepedulian Pemkot Malang untuk lebih mengembangkan UKM-UKM di Kota Malang dan sekitarnya. “Para PKL (Pedagang Kaki Lima) yang ada di pinggir jalan pun kalau memungkinkan juga bisa berjualan disini,” ungkapnya.

Lebih lanjut pria yang akrab disapa Abah Anton itu menyampaikan bahwa ke depan PKK Corner ini akan ditata lebih representatif lagi, seperti halnya rencana untuk menyediakan tempat sebanyak tiga lantai. “Pagar dan pintu masuk kantor PKK juga akan diperbaiki, sehingga terlihat menarik dari luar dan orang yang melihat menjadi tertarik untuk masuk,” jelasnya.

Sumber: http://malangkota.go.id/baca/berita/detail/300820147871#ixzz3C2fH8cdp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*