Site icon Tim Penggerak PKK Kota Malang

Ketua TP PKK Kota Malang Targetkan 154 PAUD Binaan Dapat Terakreditasi

JATIMTIMES – Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Malang Widayati Sutiaji menargetkan sebanyak 154 lembaga pendidikan anak usia dini (PAUD) yang berada di bawah naungan dan koordinasi PKK Kota Malang dapat terakreditasi.

Perempuan yang juga dinobatkan sebagai Bunda PAUD Kota Malang ini mengatakan, hingga akhir Juli 2023 lalu, dari 154 lembaga PAUD yang ada di Kota Malang, 86 PAUD di antaranya sudah terakreditasi.
“Itu sudah 86 (PAUD) yang sudah terakreditasi. Kita lanjutkan mudah-mudahan kurang dua bulan saya bisa menyelesaikan 154 semuanya sudah terakreditasi,” ungkap Widayati.

Widayati menjelaskan, akreditasi ini merupakan bukti bahwa seluruh administrasi suatu lembaga PAUD telah terakurasi dengan baik. Maka diberikanlah sertifikat akreditasi bagi lembaga PAUD yang sudah terakreditasi.

Perempuan yang baru saja menerima penghargaan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos-P3AP2KB) di puncak peringatan Hari Anak Nasional ke-39 tahun 2023 yang dianggap telah berperan aktif dalam melakukan perlindungan perempuan dan anak di Kota Malang ini menyebut, dengan akreditasi yang dimiliki, nantinya akan menguntungkan lembaga PAUD.

“Sesuatu kalau pendataannya sudah luar biasa lengkap, akan mudah untuk membuat kebijakan, arahnya ke sana. Sehingga pemerintah ketika akan mengucurkan dana, tidak harus mencari data lagi. Ini loh data riil yang sudah disuguhkan oleh kami,” jelas Widayati.

Pihaknya menuturkan, dengan masing-masing lembaga PAUD yang sudah terakreditasi, maka akan berdampak pada masing-masing tenaga pendidik yang memberikan penguatan pendidikan karakter terhadap anak-anak.

“Awal kan dari PAUD ya, bagaimana mendidik karakternya menjadi kuat. Apa artinya kita mempunyai anak yang cerdas dan pintar, tetapi tidak berakhlak. Itu kan juga tidak bagus,” ujar Widayati.

Maka di setiap kegiatan-kegiatan dirinya sebagai Bunda Paud sekaligus Ketua TP PKK Kota Malang dapat terus memberikan penguatan kepada para tenaga pendidik agar dapat memberikan pendidikan karakter terhadap anak-anan sejak dini. Selain itu, peran orang tua juga harus diperhatikan. Karena pendidikan pertama bagi anak-anak adalah di keluarga.

“Barangkali kegiatan-kegiatan saya sebagai Bunda PAUD, sebagai Ketua TP PKK Kota Malang, bagaimana membawa amanah ini menjadi anak-anak yang nantinya bisa menyongsong di tahun 2045. Pendidikan karakter menjadi kekuatan,” pungkas Widayati.

Sumber berita: https://jatimtimes.com/baca/293903/20230802/104800/ketua-tp-pkk-kota-malang-targetkan-154-paud-binaan-dapat-terakreditasi

Exit mobile version