AktivitasArtikelPilihanPokja 2

Penyerahan Bantuan Sekolah dan Peresmian SDN 2 Tanjung Kabupaten Lombok Utara

Malang – Penyerahan Bantuan Sekolah dan Peresmian SDN 2 Tanjung Kabupaten Lombok Utara (8/11 2019)

Kemarin 7 November 2019 dilaksanakan persemian ruang kelas baru SDN 2 Tanjung Kabupaten Lombok Utara. Kegiatan ini merupakan bantuan dari dari Pemerintah Kota Malang dan direktur Jawa Pos Radar Malang untuk pembangunan empat ruang kelas. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Walikota Malang, Bpk. Drs. H. Sutiaji kepada Bupati Lombok Utara, Dr H. Najmul Akhyar.

Kegiatan ini dihadiri pula oleh jajaran dari Pemerintah Kota Malang salah satunya ibu Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji. Selain itu juga hadir Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang, ibu Zubaidah; Direktur Jawa Pos Radar Malang, Kurniawan Muhammad; Ketua DPD Apersi Jawa Timur, Mahkrus Sholeh; Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Lombok Utara (KLU); perwakilan OPD KLU, kepala sekolah, guru dan siswa.

”Terima kasih yang paling dalam kepada Bapak Wali Kota, direktur Jawa Pos Radar Malang, dan lain-lainnya. Karena mereka ini menunjukkan empati yang luar biasa kepada Lombok Utara,” tutur Bupati Lombok Utara, Dr. H. Najmul Akhyar.

Menurut Walikota Malang, menjadi sebuah kewajiban untuk membantu saudara yang terkena dampak musibah. “Karena bendera kita Merah Putih dan sesama muslim kiblat kita sudah jelas untuk mempersatukan kita. Serta juga Pancasila sebagai dasar kita.” tutur Walikota Malang. Selain itu beliau menuturkan bahwa konsisten di sektor pendidikan, karena bisa membangun karakter untuk penerus bangsa.

#pkk
#pkkkotamalang
#malangkota
#malangbermartabat
#pkkarema
#arema
#hatinyapkk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *