LAPORAN KEGIATAN PKK
- KELURAHAN TLOGOMAS AKHIRNYA MEMPEROLEH PREDIKAT JUARA 1 KELURAHAN BERHASIL TINGKAT NASIONAL.
- MENUJU 6 BESAR NOMINATOR KELURAHAN BERHASIL TK NASIONAL 2014
Sebagai salah satu pendukung kelurahan berhasil adalah peran serta Tim Penggerak PKK nya. Dalam hal ini TP PKK kelurahan Tlogomas telah berperan serta dalam menghantarkan Kelurahan Tlogomas menjadi Nominator Kelurahan Berhasil 2014.
Keberhasilan TP PKK kelurahan ini juga tidak dapat dipisahkan dari dukungan dan pembinaan yang terus menerus dan intensif dari TP PKK Kecamatan Lowokwaru dan TP PKK Kota Malang. Mulai dari pembinaan administrasi bidang kesekretariatan hingga pembinaan pokja 1 hingga pokja IV. Kunjungan Tim Penilai TK. Propinsi dilaksanakan pada tanggal 9 Juni 2014. Dan memperoleh predikat terbaik Jawa Timur. Sedangkan Tim verifikasi Nasional mengunjungi Kelurahan Tlogomas pada tanggal 17 Juli 2014. Semoga dalam puncak kegiatan penjurian Kelurahan berhasil tingkat Nasional, Kelurahan Tlogomas memperoleh predikat juara 1.
- Sholat Dhuha dan Tadarus 1435 H
Dalam rangka mengisi kegiatan bulan Ramadhan 1435 H, pengajian Ummul Mukminin TP PKK Kota Malang menyelenggarakan kegiatan Sholat Dhuha dan Tadarus. Bertempat di rumah dinas Walikota , Jl. Ijen, kegiatan ini digelar 4 kali selama bulan suci ramadhan. Diantaranya dilaksanakan pada tanggal 8, 10, 15 dan 17 Juli 2014. Dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 11.00.
Peserta kegiatan ini adalah dari jama’ah pengajian TP PKK Kelurahan dan TP PKK Kecamatan se Kota Malang. Dalam setiap kegiatan dipenuhi tidak kurang dari 300 jama’ah, hinggan kediaman resmi Walikota ini pun tidak menampung banyaknya jama’ah.
(Foto sholat dhuha, ceramah dan tadarus)
- Santunan 3500 anak yatim dan Dhu’afa Kota Malang.
Sebagai bagian dari kegiatan TP PKK Kota Malang dalam mengisi Ramadhan 1435 kemarin, TP PKK Kota Malang mengadakan acara Santuan Anak Yatim Du’afa yang dilaksanakan bekerjasama dengan Dharma Wanita Pemkot Malang. Tidak kurang dari 3.500 anak yatim dan Dhuafa disantuni dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Dinas Ijen pada tanggal 12 Juli 2014 itu juga melaksanakan sholat tarawih berjama’ah di tempat yang sama.
(Foto santunan di Jl. Ijen)
- Halal Bi Halal Pengurus TP PKK Kota Malang dilaksanakan tanggal 6 Agustus 2014 di Kediaman Ibu Ketua Jl. Kanjuruhan Watugong. Acara diisi dengan ramah tamah dan silaturrahmi kepada Ibu Ketua.