ArtikelPilihan

Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) Tahun 2019

Bangka Belitung – Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) tingkat Nasional 2019 (23-25/10 2019)

Kementrian Komunikasi dan Informatika menggelar acara di Bangka Belitung. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Dirjen IKP, Widodo Kementerian Kominfo RI ini dimaksudkan untuk meningkatkan Sinergi Informasi dan Komunikasi publik serta memperkuat kemitraan dengan seluruh stakeholder, mempromosikan pariwisata dan produk unggulan di Bangka Belitung, kolaborasi komunikasi memperkuat persatuan dan kedaulatan bangsa.

Kegiatan yang melibatkan kurang lebih 1500 orang peserta yang terdiri dari Kementrian/Lembaga, BUMN/D, Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia, Dinas Komunikasi dan informatika Provinsi/Kab/Kota se-Indonesia, Lembaga Komunikasi Sosial Media Pertunjukan Rakyat dan kelompok Informasi Masyarakat.

Guna mendukung percepatan Smartcity di Kota Malang, khususnya indikator Smart Living (kebahagiaan, kebudayaan, kesehatan, keamanan dan perlindungan sosial) dan Smart Economy (enterpreneur, inovasi, produktivitas, jejaring lokal dan global), Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji turut hadir dan berpartisipasi mengikuti kegiatan ini bersama jajaran dari Dinas Kominfo Kota Malang pada tanggal 23-25 Oktober 2019 di Novotel Bangka Hotel & Convention Center Pangkal Pinang Provinsi Kep. Bangka Belitung.

#pkk
#pkkkotamalang
#malangkota
#malangbermartabat
#pkkarema
#arema
#hatinyapkk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *