Kunjungan TP PKK Kota Banjarmasin untuk Studi Komparatif ke TP PKK Kota Malang

Malang – Rabu (26/7/2023), TP PKK Kota Banjarmasin datang berkunjung ke Kota Malang yang tujuannya adalah untuk melakukan Kunjungan Pembelajaran atau Kaji Tiru Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK ke TP PKK Kota Malang.

Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji bersama anggota menyambut dengan hangat kedatangan Ketua TP PKK Kota Banjarmasin, Dr. Siti Wasilah beserta rombongan.

Sebelum kaji tiru dimulai, Ketua TP PKK Kota Malang mengajak rombongan TP PKK Kota Banjarmasin untuk berkunjung dan berbelanja di Rumah Solusi. Rumah Solusi sendiri merupakan wadah untuk berbagai macam produk UMKM dan hasil kerajinan dari Kota Malang. Rusol (Rumah Solusi) juga dinilai sebagai salah satu pusat oleh-oleh dari Kota Malang yang kualitasnya sudah terjamin.

Setelah berbelanja, kegiatan Kunjungan Pembelajaran atau Kaji Tiru Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK TP PKK Kota Banjarmasin ke TP PKK Kota Malang dilaksanakan di lt.2, Gedung Kartini, Jl. Tangkuban Perahu No.1b, Kauman, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119, Indonesia. Seusai kegiatan, rombongan TP PKK Kota Banjarmasin meninggalkan area dengan menaiki Bis Macito (Malang City Tour) untuk berkeliling di wilayah Kota Malang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*